Jumat, 09 Desember 2011

TEMU PERDANA ANGGOTA RBTB

    TEMU PERDANA ANGGOTA "RBTB" dilaksanakan pada tanggal 1 September 2011 tepatnya di kediaman Bapak Tri Yanz. Pertemuan pertama ini dilakukan pada masa-masa hari besar umat Islam yaitu Hari Raya Idul Fitri 1432 H. Memang acaranya terkesan terburu-buru namun akhirnya berjalan lancar juga. Dalam acara ini ada acara sambutan, perkenalan, foto-foto menggunakan seragam pertama RBTB yang bewarna merah hitam. Acaranya dimulai kira-kira setelah solat dhuhur.
   RAKYAT / RESIDENT BUNIAYU TAMBAK BANYUMAS (RBTB) memang cukup besar pengaruhnya bagi desa Buniayu.Warga buniayu yang terkesan kurang rukun/ kurang peduli dengan yang lain dengan kata lain kurang saling mengenal.Namun dengan adanya RBTB ini warga yang dulunya tidak saling mengenal sekarang menjadi saling kenal bahkan sering bercanda, sedangkan di dunia maya mereka sering berkomen atau saling bercanda, mempersatukan antar wilayah di Buniayu.
   Buniayu memang wilayahnya cukup luas dari selatan yang berbatasan dengan kabupaten Kebumen memanjang ke utara hingga jalan utama. Buniayu terbagi menjadi 4 wilayah yaitu Buniayu, Guntur, Bengkek dan Sigandu.Wilayahnya memang sebagian besar adalah persawahan. Demikian sekilas tentang Buniayu. Kita kembali ke RBTB dari pertemuan pertama yang dihadiri sekitar 30 lebih orang dinyatakan sebagai anggota resmi pertama RBTB.

Berikut adalah sekilas kenangan dari pertemuan pertama RBTB:














Tidak ada komentar:

Posting Komentar